Hujan Datang, Perhatikan Jarak Pengereman Saat Berkendara


Jakarta - Siap tidak siap hujan bisa datang kapan saja. Buat Otolovers yang kerap berkendara tentu harus lebih berhati-hati saat hujan datang. Salah satunya harus lebih memperhatikan jarak pengereman.

Karena di saat hujan jarak pengereman menjadi faktor penting untuk bisa menghindari kecelakaan yang bisa merugikan kita sebagai pengendara atau pengendara lainnya.

"Baik mobil dan motor, saat hujan datang, yang perlu diperhatikan lainnya jarak pengereman. Karena lintasan permukaan kurang traksi karena basah, sehingga jarak pengereman jadi panjang. Mobil akan selip dan ini semua harus diantisipasi dengan mengurangi kecepatan seperti jalanan kering dan menjaga jarak pengereman," kata Instruktur dan Founder Jakarta Defensive Driving Consulting (JDDC), Jusri Pulubuhu kepada detikOto, Kamis (30/11/2017).

Jusri menambahkan, yang tidak kalah penting saat hujan datang, pengendara juga harus memperhatikan sistem kelistrikan pada kendaraan.

"Kabel yang sobek bisa dibungkus atau diganti. Sedangkan untuk soket-soket yang kendur bisa diperketat," ujarnya.

Nah ingat ya Otolovers, kondisi hujan dan kondisi jalanan kering itu memang sangat berbeda. Jadi harus terus lebih hati-hati saat berkendara ya.

CARA PERPANJANG STNK, PLAT MOTOR DAN BPKB JIKA ANDA PINDAH ALAMAT ( SAMSAT JAKARTA BARAT )

Biasanya kita pasti bingung saat dimana pajak kendaraan 5 tahunan akan berakhir ditambah lagi alamat berbeda karena sudah pindah alamat. Kalau begini gimana dong..?

Tenang aja untuk urusan seperti ini Anda tidak perlu bingung karena semua akan saya jelaskan disini sesuai dengan pengalaman yang saya dapat ketika hendak mengurus sendiri untuk perpanjang STNK dan ganti PLAT Motor di Samsat Jakarta Barat.

Apa saja yang perlu dipersiapkan untuk perpanjang stnk dan ganti plat motor dan mobil...?

Pertama siapkan berkas berkas kepemilikan kendaraan motor Anda:


  1. BPKB Asli
  2. STNK Asli
  3. KTP Asli yang sudah ganti alamat
Jangan lupa untuk Foto Copy masing - masing 3 lembar. Tapi jika Anda lupa fotocopy tidak usaha khawatir karena di samsat sudah Anda tukang fotocopyan yang sudah ahli dan tau mana saja yang perlu di fotocopy sesuai kepentingan apa yang mau diurus.

Setelah semua berkas lengkap, langsung saja meluncur ke samsat sesuai domisili Anda. Kebetulan karena saya tinggal di Jakarta Barat jadinya saya ke samsat Jakarta Barat yang ada di jalan daan mogot KM 13.

Jika sudah sampai samsat, langsung saja parkirkan motor Anda ke tempat Cek Fisik. Ingat Cek Fisik jangan langsung ke gedung karena pasti kalau Anda masih penasaran dan tanya tanya yang pasti akan disuruh terlebih dahulu Cek Fisik Kendaraan karena merupakan langkah awal yang wajib dilakukan. Cek fisik kendaraan Anda.

Langkah 1
  1. Ke Loket Pendaftaran
  2. Beri tahu ke petugas kalau Anda mau ganti plat 5 tahunan.
  3. Lalu Berikan STNK lama Anda yang sudah mau habis masa berlakunya dan masih pakai alamat yang lama. ( biasanya petugasnya yang meminta, kalau kita kan gak tau )
  4. Setelah itu Anda akan diberikan formulir untuk cek fisik kendaraan.
  5. Tidak perlu diisi berikan saja langsung ke petugas untuk cek fisik kendaraan Anda. Disini untuk cek fisik kendaraan adalah gratis atau suka rela terserah Anda, tapi karena waktu itu saya ngurus lagi hujan dan motor jadi kotor sama petugas dibersihin dulu agar nomor mesinnya kelihatan jadi saya kasih tips petugasnya Rp. 5000.
  6. Setelah selesai cek fisik kendaraan, formulirnya dikembalikan lagi ke loket pendaftaran. Setelah itu tunggu untuk verifikasi nanti akan di panggil sesuai nomor plat dan nama Anda.
  7. Jika sudah, Anda akan dipanggil dan disuruh ke Gedung Samsat untuk mengisi formulir. Ambil dan isi formulir di lantai 1 pas masuk pintu gedung samsat. Ini berlaku di gedung samsat Jakarta Barat. Untuk daerah lain mungkin sama persis hanya beda penempatannya saja. 
  8. Sebelum Anda masuk gedung, fotocopy terlebih dahulu formulir cek fisik yang sudah diberikan kepada Anda agar Anda tidak disuruh bolak balik lagi untuk fotocopy formulir cek fisik yang nantinya akan digunakan untuk ganti alamat BPKB.



Langkah 2

  1. Jika sudah melakukan langkah 1 lanjut ke langkah 2
  2. Setelah masuk gedung samsat dan disuruh mengisi formulir, isi lah formulir sesuai contoh yang ada disana tidak rumit kok. Pokoknya samain persis seperti yang di contoh pengisian formulir.
  3. Jika isi formulir sudah, Anda akan disuruh ke lantai 2 ( ini buat mereka yang ktpnya sama alamatnya dengan stnk dan bpkb)
  4. Jika berbeda Anda akan disuruh ke lantai 3 langsung. Menuju ke lantai 3, Anda akan disuruh ke loket bagian pindah alamat dan ganti nopol disitu jelas tertulis tulisannya jadi gak usah bingung.
  5. Setelah itu berikan berkas yang sudah Anda siapkan sebelumnya yakni bpkb asli, stnk asli, dan ktp asli dengan alamat baru.  Ingat fotocopyan juga harus lengkap, fotocopy yang ada alamat, dan detail tentang motor yang ada di BPKB maupun yang ada di STNK.
  6. Lalu Anda akan disuruh tunggu sebentar, kemudian Anda akan diberikan map dan disuruh ke lantai 4 bagian TU POLRI.
  7. Berikan berkas yang dari lantai 3 ke lantai 4 dibagian TU POLRI. Tunggu beberapa saat untuk verifikasi, jika sudah selesai verifikasi nama Anda akan dipanggil, lalu disuruh lagi balik ke lantai 3 ditempat Anda diberikan map tadi. Disini BPKB dan fotocopyan cek fisik Anda akan dikembalikan.
  8. Berikan berkas yang sudah diverifikasi oleh TU POLRI dilantai 3 lagi dibagian pergantian alamat dllnya. Anda disini akan menunggu, berapa lama waktunya tidak tentu tergantung ramai atau tidaknya pada saat tersebut.
  9. Jika ada tunggakan ( pajak mati ) maka harus melunasi pajak yang nunggak di lantai 5 jika sudah ada bukti pelunasan tunggakan pajak maka balik lagi ke lantai 3 dan serahkan bukti pelunasan dari lantai 5 ke petugas di lantai 3
  10. Jika sudah selesai Anda akan dipanggil lagi dan diberikan lagi map yang sudah diverifikasi beserta fotocopyan resi stnk yang harus dibayarkan.
  11. Bayar sesuai yang tertera di resi tersebut ke loket BBN II yang masih berada di lantai 3 tepat disamping loket pergantian alamat.
  12. Jika sudah membayar, Anda akan diberikan resi fotocopyan stnk dan tnkb yang sudah di cap lunas.
  13. Setelah itu Anda akan disuruh menunggu di loket pengambilan STNK baru. Nama Anda akan dipanggil, berikan resi bukti pembayaran. Lalu Anda akan diberikan STNK baru yang sudah diganti alamatnya dengan alamat baru Anda dan fotocopy resi untuk mengambil Plat Motor Baru Anda yang sudah diperpanjang juga.
  14. Lalu bagaimana dengan alamat BPKBnya..? tanyakan kepada petugas yang ada di loket pengambilan STNK baru. Anda akan diminta fotocopyan cek fisik kendaraan yang sudah di fotocopy tadi. Lalu Anda akan diminta untuk ke POLDA METRO JAYA? Kenapa harus ke Polda Metro Jaya ya karena untuk ganti alamat BPKB hanya bisa dilakukan di pusat yakni di POLDA METRO JAYA yang berada di Jakarta Selatan.

Jika Anda memiliki dana lebih langsung saja menuju ke POLDA pada saat itu juga setelah mengambil PLAT Motor atau Mobil Baru Anda yang sudah diperpanjang. Tetapi jika Anda tidak sempat atau belum ada Uang untuk ganti alamat BPKB Anda bisa melakukannya minggu depan atau bulan depan. Yang penting Anda masih menyimpan fotocopyan formulir cek fisik kendaraan Anda.

Dan yang paling penting juga, kendaraan Anda sudah bisa dipakai lagi tanpa takut kena tilang karena. STNK dan PLAT Kendaraan Anda sudah diperpanjang masa berlakunya.


Langkah 3

  1. Setelah pengambilan stnk baru yang sudah diganti alamatnya. Anda akan disuruh mengambil Plat Kendaraan Anda. Tempat untuk mengambil plat kendaraan baru Ada di Samsat Jakarta Barat berada diluar gedung sebelah kanan didekat parkiran motor.
  2. Berikan bukti resi pembayaran kepada petugas. Tunggu beberapa saat, setelah itu Anda akan diberikan plat kendaraan baru Anda.

SELESAI.

Tips dari penulis. Untuk menghindari Agar tidak ramai dan mengantri panjang usahakan datang sebelum jatuh tempo yang ada di masa berlaku di stnk Anda. Misalnya seminggu sebelum atau 2 minggu sebelum jatuh tempo masa berlaku stnk Anda habis.


Biar Gampang Dimodif, Kawasaki Pasang Karbu di W175



Dari 3 motor Kawasaki model baru, ada motor bertampang retro W175. Motor kian kental kesan retronya setelah Kawasaki memutuskan menggunakan karburator ketimbang injeksi.

Dijelaskan Michael C Tanadhi, Deputy Head Sales & Promotion PT Kawasaki Motor Indonesia, hal tersebut karena Kawasaki ingin memberikan pengalaman berkendara yang berbeda sejalan dengan konsep motor tersebut yakni authentic retro. Maka, motor tidak menggunakan sistem injeksi untuk menyalurkan bahan bakarnya ke ruang mesin.

"Karena motor ini memiliki konsep authentic retro, jadi dia pakai karburator. Tidak nanggung," ujarnya di Jakarta. "Lagi pula itu (motor menggunakan karburator) lebih gampang dimodifikasi," lanjut Michael.

W175 juga menggunakan basic engine eliminator 175cc sehingga sangat cocok untuk membantu kinerja karburator. Di bagian dapur pacu, motor menggendong mesin berkapasitas 177cc single piston yang mampu menyemburkan torsi hingga mencapai 13,2 Newton Meter (NM) pada 6.000 RPM. Maka, motor retro itu memiliki tenaga maksimal 9,6 kW (13 PS) pada 7.500 RPM, dan dilengkapi dengan karburator Mikuni VM24.

Saudara W800 dan Estrella250 (yang kini sudah diubah menjadi W250) ini tersedia dengan dua pilihan tipe yakni standar dan Special Edition (SE). Pilihan warnanya pun beragam yakni Pearl Crystal White, Metallic Spark Black, Metallic Matte Covert Green, dan New Silver. Untuk versi standar, KMI membanderolnya dengan harga Rp 29,8 juta sedangkan Special Edition (SE)-nya, memiliki harga Rp 38,8 juta. 

Kawasaki W175 Buatan Cibitung Siap Diekspor


Motor retro sport Kawasaki terbaru W175 yang merupakan rakitan lokal, di pabrik Kawasaki, Cibitung, Jawa Barat. Diklaim memiliki kandungan lokal yang cukup banyak, mencapai 50 persen lebih.

"Di atas 50 persen dan akan kita tingkatkan lag (kandungan lokal-Red)i," ujar Deputy Head Sales and Promotion PT KMI, Michael C. Tanadhi, kepada wartawan, di Bogor.

Selain itu, motor yang dibanderol Rp 29,8 hingga Rp 30,8 juta ini akan di ekspor oleh Kawasaki Indonesia ke negara Asia lainnya.

"Base production di Indonesia akan kita ekspor ke Thailand dan Filipina. Untuk Thailand itu mereka akan launching 30 November 2017 (hari ini)" kata Michael.

Meski belum tahu pasti berapa presentase unit yang akan di ekspor, Michael memperkirakan sekitar 10-20 persen dari Kawasaki W175 yang akan di ekspor ke dua negara tersebut.

"1000-an unit itu untuk pasar domestik, kalau ekspor di luar itu. Saya nggak terlalu tahu berapa, tapi kira-kira 10 persen lebih sih atau 20 persen mungkin. Jadi sekitar 1.500'an unit produksi untuk domestik dan ekspor," pungkasnya

Ninja 250 Ada Fitur Buat Ngecas HP


Jakarta - Kawasaki rupanya sadar pengguna motor Ninja 250-nya sering touring jauh ke luar kota. Biar mereka bisa eksis di jalanan, Kawasaki menambahkan aksesoris ngecas handphone.

Lubang charger yang mirip dengan colokan lighter 12V untuk mobil itu tertanam di balik setang Ninja. Memang dari foto di atas agak sulit terlihat lubangnya. Namun pengguna motor tinggal menggunakan adaptor charger yang biasa untuk mengisi baterai HP-nya.

"Tahu sendiri kan para pengguna Ninja suka sekali dengan touring keliling Indonesia, dari Sabang sampai Merauke. Sehingga kita memfasilitasi mereka dengan salah satunya menghadirkan tempat cas handphonenya," ujar Deputy Head Sales & Promotion KMI, Michael C Tanadhi.

Meskipun terdapat penambahan tersebut, jangan khawatir soal akinya bakal ngedrop, karena Kawasaki mengklaim, akinya sudah canggih.

"Tidak makan ke aki. Ini kan sudah kita pasang yang terbaru dan sudah advance dari yang dulu-dulu. Tidak masalah jadinya," ungkap Michael. (ddn/ddn)

Kenalkan All New Honda CRF 150L, Honda Resmi Masuki Pasar Motor Trail

Jajaran direksi PT Astra Honda Motor (AHM) resmi meluncurkan motor adventure All New Honda CRF 150L di BSD, Tangerang, Banten, Kamis (8/11/2017).

PT Astra Honda Motor (AHM) resmi meluncurkan motor adventure All New Honda CRF 150L di BSD, Tangerang, Banten, Kamis (8/11/2017).

“All New Honda CRF 150 merupakan merek yang telah terbukti di seluruh dunia. Honda All New Honda. CRF 150 L sendiri sudah sangat dinanti konsumen Indonesia," kata Presiden Direktur AHM Toshiyuki Inuma saat mengenalkan motor adventure All New Honda CRF 150L di BSD Tangerang.

CRF150 F menggunakan basis mesin yang sama dengan Honda Verza berupa mesin 150 cc SOHC, 4-stroke, 2-valve, dan berpendingin udara. Mesin tersebut dianggap cocok dipasang pada motor trail entry level lantaran power dan torsi sudah cukup lumayan, serta perawatannya yang mudah dan murah.


Kode CRF memang sudah menunjukkan kalau ini merupakan tipe motor trail dan adventure diikuti dengan kapasitas mesin, dan diakhiri dengan satu kode lagi antara lain R, X, F, L, dan M. Kode R menunjukkan kalau itu merupakan tipe racing/motocross, X/F adalah tipe enduro, L tipe dual sport, dan M tipe supermoto. Ambil contoh untuk kelas 250cc terdapat CRF250R (motocross), CRF250X (enduro), CRF250L (dual sport), dan CRF250M (supermoto).

CRF150L akan ada versi tertinggi yang dibekali dengan suspensi depan model upside down. Jika benar adanya, tentu menjadi tambahan value sendiri di kelas ini walau untuk ukuran adventure 150cc dengan fork biasa juga tak masalah. Selain itu untuk velg dikabarkaan bakal ditawarakan dengan dua jenis, yaitu rim alloy dan steel.

Dipesan Sekarang, Ninja 250 Terbaru Dikirim Pertengahan Januari 2018


Jakarta - Kawasaki membawa penantang Honda CBR250RR, Ninja 250 di gelaran Kawasaki Bike Week (KBW) 2017. Memiliki dua varian yakni standar dan Special Edition (SE), motor sudah dapat dipesan dan akan mulai dikirim pertengahan Januari 2018 nanti.

"Kami selalu menjadi pionir di motor sport dan sebagai salah satu andalan Kawasaki, kita bawa Ninja 250 terbaru yang sudah dinantikan oleh pecintanya. Sekarang motor sudah dapat dipesan dan akan dikirim awal tahun," ucap Deputy Head Sales & Promotion PT Kawasaki Motor Indonesia, Michael C Tanadhi di Jakarta, akhir pekan lalu.

Michael menambahkan, Ninja 250 yang sudah mengalami pengambangan dari segi performa dan tampilan ini memiliki target penjualan 15.000 unit per tahunnya.

All new Ninja 250 mengalami pengembangan dari segi performa dan tampilan sehingga memberikan pengalaman berkendara yang nyaman namun tetap ngebut. Dengan mesin berkapasitas 249 cc, tenaga maksimumnya mencapai 38 tenaga kuda pada 12.500 RPM dengan torsi puncak 23,5 Nm pada 10.000 RMP. Motor tersebut pun diklaim lebih hemat bahan bakar dengan kompresi 1:25 (14 liter dengan jarak tempuh sekitar 400 km).

"Ya, all new Ninja 250 menggunakan mesin dan dimensi yang berbeda dengan generasi sebelumnya. Maka, ini adalah backbone baru bagi Kawasaki untuk terus terdepan di motor sport," ucap Project Leader all new Ninja 250, Kunihiro Tanaka.

Memiliki dua varian dengan ketersediaan warna yang berbeda, all new Ninja 250 standar dengan 3 varian warna dibanderol Rp 61,9 juta sedangkan Special Editionnya dipatok Rp 64,3 juta (untuk warna Passion Red) dan Rp 72,4 juta (khusus warna Candy Burn Orange MDP). Semua harga sudah on the road Jakarta