Headlamp yang Cocok untuk New Vixion Lightning (NVL)

“Replacing NVL Headlamp”
MansarPost – Brosist sekalian,, dunia modifikasi kini sudah jamak dilakukan para biker demi untuk tampil beda atas tunggangan kesayangannya,, bentuknya-pun beragam, ada yang dimodif sederhana seperti memasang stiker, scotlet, ganti cat/livery,,,, ada juga yang dimodif full seperti merubah motor bebek jadi batangan, merubah matik jadi trail dan lain sebagainya…. Dan satu lagi jenis modifikasi yang banyak digandrungi para biker adalah modif menengah tanpa mengubah identitas dari si kuda besi,, seperti mengganti ukuran velg,, mengganti ukuran ban,, memasang spion atau lampu sein aksesoris,, dan yang tidak kalah keren mengganti headlamp….
Headlamp ibarat sebuah muka,, face,, dalam operasi plastikpun muka dulu yang biasanya diprioritaskan :D  makanya tidak heran headlamp selalu jadi sasaran modifikasi,, apalagi kalo body sudah keren, tapi tampang cupu, alamat tuh muka aka headlamp bakal segera dipermak…. :D
image
Contoh yang paling gampang adalah Yamaha New Vixion Lighthening (NVL),, body sudah keren, namun untuk headlamp sebagian orang agak-agak kurang suka sitik, ada yang bilang kurang tirus laahh,, ada yang bilang dagunya kurang lancip dll… Naaahh atas pertimbangan-pertimbangan tersebut mansarpost akan memberikan beberapa alternatif pilihan yang bisa dijadikan acuan,, seperti apa model yang diinginkan…
image
Headlamp Yamaha Byson
Sama halnya dalam transfusi darah, transfusi organ, donor yang diprioritaskan adalah yang satu klan, satu spesies dan kalo di roda dua namanya satu pabrikan… :D Yamaha Byson adalah pilihan yang paling dekat,, modelnya banyak disukai, bahkan yang mansarpost temui kebanyakan dipakai oleh Mega Primus… Headlamp ini sangat cocok memang, relatif murah dan sudah ada contohnya juga di gelaran IMOS beberapa waktu yang lalu….
image
sumber : otomotifnet.com
Headlamp CB150SF
Langsung loncat ke headlamp kompetitor.. Alasannya sederhana,, biar CB150SF makin ketinggalan… :DIbaratnya kalo NVL yang dimodif headlamp ini diadu sama CB150, maka CB150 akan kalah telak,, muka jadi sama ganteng (imbang), tapi tongkrongan NVL menang jauh… Alasan lainnya karena memang desainnya keren dan harga yang relatif murah…
image
Headlamp Pulsar 200NS
Ini yang paling beda,, tapi IMHO ini yang paling keren… Jika headlamp Pulsar 200NS yang bergaya ala semut rangrang ini bersatu dengan body New Vixion,, maka IMHO ini akan menjadi produk sport terkeren dibandingkan semua sport yang ada di Indonesia… So tingkat kegantengan anda akan meningkat drastis ketika numpak New Vixion dengan headlamp Pulsar 200NS… Namun sayang,, semua harus dibayar mahal, harganya lumayan nampol brosist,, yakni hampir mencapai 1,6jt (sumber),, sangat jauh jika dibandingkan dengan headlamp Byson dan CB150SF…
Mungkin itu saja brosist yang mungkin bisa diaplikasikan ke headlamp New Vixion,, sebetulnya banyak headlamp keren lain yang bisa diambil,, namun kita realistis aja lah ya, yakni dengan headlamp produk yang masih beredar di Indonesia yang masih satu genre, agar bisa segera diaplikasikan…
Okke sekian brosist,, semoga berguna…
Previous Post
Next Post

0 komentar:

Terima kasih telah membaca jangan lupa share dan tinggalkan komentar